Cara Alami Menghilangkan Bekas Luka di Kaki

Cara Alami Menghilangkan Bekas Luka di Kaki
Berikut ini cara menghilangkan bekas luka di kaki secara alami tanpa efek samping. Bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah dan tidak sulit untuk ditemukan.

Putih Telur
Oleskan putih telur pada bekas luka di kaki, diamkan hingga kering dan terasa agak ketat, kemudian bilas dengan air hingga bersih. Putih telur yang digunakan di sini sebaiknya berasal dari ayam kampung atau telur ayam organik. Anda juga bisa menambahkan sedikit madu pada ramuan ini.

Lidah Buaya
Ambil daging daun lidah buaya kemudian tempelkan (gel) ini pada bagian kulit yang mempunyai bekas luka. Diamkan hingga kering kemudian bilas seperti biasa.

Lemon
Ambil sebuah jeruk nipis atau lemon, cuci bersih. Kemudian peras dengan alat khusus sehingga Anda memperoleh ekstraknya. Celupkan kapas steril atau kapas wajah pada ramuan dan tempelkan kapas yang basah tersebut pada bagian kaki yang mempunyai bekas luka. Diamkan hingga kering kemudian bersihkan.

Minyak Zaitun
Oleskan minyak zaitun pada bekas luka di kaki setiap malam menjelang tidur. Pagi harinya bilas bagian kulit tersebut seperti biasa.

Beras Kencur
Rendam ½ ons beras selama 15 menit, saring dan diamkan hingga sedikit kering, kemudian blender bersama kencur segar seukurang ibu jari yang telah dicuci dan dikupas. Tambahkan sedikit air untuk mempermudah ramuan menjadi halus. Oleskan ramuan ini pada kulit yang memiliki bekas luka, diamkan hingga mengering kemudian bilas dengan air seperti biasa.

Baca juga: Cara Mencegah Timbulnya Jerawat